Yel yel pecinta Qur'an
“Mana pencinta Qur'an?”..... “Ini pencinta Qur'an!
“Yang mana? ..... “yang ini!
“Dimana? ..... “Disini!”
“Siapa?” ..... “Saya.. Allahu akbar!”
“30 Juz Insha Allah... Mumtaz… Allahu akbar!”
Suasana penuh semangat dan bahagia dari para santri mewarnai tahun ajaran baru di BTQ Indonesia Kampus 3 Singkawang tahun ajaran 2024/2025. Setelah melaksanakan masa pengenalan santri pada 22 Juli 2024 s/d 26 Juli 2024 lalu, pekan ini adalah pekan kedua pembelajaran efektif dilaksanakan. Pada masa awal pembelajaran, para santri diajak untuk mengenal dan kembali mengingat pembelajaran lalu mengenai huruf hijaiyah. Pembelajaran dilakukan secara komunikatif dua arah (penyampaian materi diselingi tanya jawab) dengan membentuk lingkaran, sehingga diharapkan dapat menciptakan hubungan dekat antara pengajar dan para santri.
Saat ini, BTQ Indonesia Kampus 3 Singkawang memfasilitasi pembelajaran enam orang santri, dua diantaranya merupakan santri baru. Secara kuantitas, jumlah santri saat ini lebih sedikit dibandingkan tahun ajaran sebelumnya. 7 santri tidak lagi melanjutkan pendidikan di BTQ Kampus 3 karena harus melanjutkan pendidikannya di pondok pesantren (mukim) dan alasan lainnya. Meski demikian, semoga semangat belajar dan mendekatkan diri pada Al-Qur’an senantiasa terjaga, bahkan terus meningkat, sehingga pembelajaran dapat dilaksanakan dengan penuh khidmat dan menjadi wasilah didapatkannya ilmu yang bermanfaat.
Comments